Sistem Teknologi Gelap

Terbit di JACS!



Terbit di JACS!

0Kejadian besar mengguncang dunia kimia di bulan Juni.     

Atau, bisa dikatakan dua kejadian.     

Di edisi terbaru, JACS menerbitkan dua makalah yang sangat berbobot.     

Terutama 'Struktur Molekul Komposit Karbon-Sulfur' yang ditulis oleh tim riset Profesor Stanley. Makalah itu tidak hanya mengguncang dunia Sains Material, melainkan juga Ilmu Energi.     

Sekitar 1 bulan lalu, mereka mendapatkan nomor seri paten, laboratorium Sains Material di Universitas Binghamton telah merilis berita relevan mengenai penemuan tersebut, dan akhirnya sekarang dunia akademik bisa mulai membaca makalah.     

Walaupun ada yang tidak yakin bahwa Profesor Stanley benar-benar menyelesaikan masalah baterai lithium-sulfur, dunia akademik dapat dibilang cukup optimis.     

Profesor Stanley adalah sosok besar di dunia baterai lithium, dan dengan dukungan ExxonMobil, kredibilitas makalah itu dapat dikatakan cukup besar.     

Beberapa institusi sudah memulai eksperimen untuk melihat sendiri efek struktur tersebut.     

Mungkin sebentar lagi, keberadaan baterai lithium-sulfur akan mengubah dunia dan keluar dari kurungan dinding laboratorium…     

Makalah kedua yang mengguncang adalah makalah "Teori Struktur Model Permukaan Elektro-Kimia."     

Sebelum makalah itu muncul, dunia kimia tidak memiliki model teori yang sempurna yang bisa menjelaskan esensi interaksi mikro elektro-kimia yang terjadi pada permukaan.     

Jika model tersebut efektif, model itu akan sangat membantu pembelajaran struktur elektro-kimia pada dunia kimia.     

Namun, model tersebut terlalu tinggi dan terlalu hebat.     

Inilah alasan mengapa makalah itu menimbulkan kontroversi di dunia akademik kimia.     

Dapat dikatakan bahwa jika bukan karena berat Penghargaan Crawford dan Roger Adams, JACS tidak akan menerbitkan makalah itu dengan mudah, dan para peninjau akan bingung selama beberapa bulan.     

Walaupun struktur dan rumus dengan dasar matematika dapat diperiksa kebenaran atau kesalahannya melalui logika, hal seperti itu tidak bisa dilakukan pada matematika terapan. Logis atau tidaknya rumus tidak akan bisa menjadi dasar kuat untuk menentukan apakah struktur itu benar atau tidak.     

Ditambah lagi, sangat, sangat sedikit orang yang bisa menganalisa apakah struktur pada makalah itu konsisten dalam sudut pandang matematika.     

Mudah menemukan matematikawan yang pandai kimia teori. Namun, tidak mudah menemukan kimiawan yang juga memiliki kemampuan matematika setara pemenang Crawford.     

Tes faktual berdasarkan kenyataan juga bisa menjadi alternatif, namun tetap saja sangat sulit.     

Makalah ini tidak bisa dites di sembarang laboratorium, mereka membutuhkan superkomputer dan harga sewa laboratorium dengan superkomputer tidaklah murah.     

Alasan mengapa 'Anton' mendominasi dunia kimia tanpa ada pesaing bukanlah karena kehebatan alat itu sendiri, melainkan tidak ada hal yang bisa menandingi efektivitas alat itu selama bertahun-tahun.     

Namun, dengan mempertimbangkan pengaruh Luzhou di bidang Matematika dan Sains Material, banyak pihak yang berusaha melakukan pengujian efektivitas struktur tersebut.     

Baik ilmuwan dari dunia kimia teori dan ilmuwan dari dunia matematika terapan.     

Menurut gosip, Max Planck Society for Promotion of Science (MPG) di Jerman sudah membuat grup berisi ilmuwan berbagai bidang, mulai dari matematika, fisika, dan kimia, untuk mengetes model buatan Luzhou.     

Mungkin sebentar lagi akan ada titik terang.     

Namun, untuk sementara ini, kontroversi akan terus berlanjut.     

Luzhou, yang menjadi pusat kontroversi ini sangatlah tenang, sedang melakukan eksperimen selanjutnya tanpa memedulikan dunia luar.     

Pada hari ketiga setelah makalah Luzhou diterbitkan di JACS, kolaborasi-nya bersama dengan D.E Shaw Institute berakhir, dan akhirnya kerja keras mereka membuahkan hasil.     

Luzhou mengirimkan data bernilai beberapa juta dolar itu kepada Profesor Yang. Kemudian, saat ia hendak mematikan laptop, ia menerima panggilan video dari Sarot.     

Luzhou menebak alasan mengapa Sarot memanggil sebelum menekan tombol terima.     

Ekspresi wajah Sarot yang terlihat sedikit malu, muncul pada layar.     

Setelah diam selama beberapa saat, ia berkata dengan penuh rasa bersalah.     

"Maaf, aku telah gagal."     

Namun Luzhou tidak menyalahkannya.     

"Tidak apa-apa, tidak perlu merasa bersalah. Kau telah menjalankan perintah-ku."     

Riset sains tidak sama dengan bertani, dan tidak semua usaha akan membuahkan hasil. Tidak ada gunanya menyalahkan pekerja yang ada di bawah.     

Seperti bagaimana Anton menjadi senjata pamungkas dunia kimia, Profesor Stanley memiliki pengaruh besar, sumber daya, dan uang yang jauh lebih banyak ketimbang Sarot.     

Dengan semua itu, jika Sarot sampai menang, mungkin Luzhou besoknya akan tersambar petir.     

Namun, sesuai tebakan Luzhou beberapa waktu lalu, misi Sistem tidak mengharuskan bahwa dirinya yang harus membuat teknologi spesifik tersebut.     

Sarot memandang Luzhou dengan heran sebelum bertanya.     

"Aku tidak mengerti, mengapa kau santai sekali? Ini proyek-mu, dan kau telah menginvestasikan banyak uang, kan?"     

Luzhou tersenyum, "Tentu saja, aku sudah menginvestasikan banyak uang, dan eksperimen-mu sangatlah berguna untuk pembelajaran lebih lanjut HCS-1. Tetapi, kapan aku mengatakan bahwa struktur itu adalah kunci untuk menyelesaikan masalah baterai lithium-sulfur?"     

Mendengar perkataan itu, Sarot pun terdiam.     

Luzhou memang meminta-nya untuk melakukan apa saja demi mencoba membuat molekul dengan struktur tersebut, struktur yang dicuri oleh Ricardo. Dan memang benar, HCS-1 adalah sampah yang muncul saat mereka mencoba membuat struktur tersebut.     

Tetapi… Luzhou tidak bilang bahwa struktur itu adalah kunci memecahkan shuttle effect pada baterai lithium-sulfur…     

Iya, Luzhou tidak mengatakan hal itu…     

Sarot tampak terbelalak dan bertanya.     

"Tunggu, tunggu! Jadi maksudmu…"     

"Struktur itu sangat menarik, baik dari sisi geometris maupun sisi fisika dan kimia. Namun, semenarik apapun struktur itu, struktur itu tidak ada hubungannya dengan baterai lithium-sulfur." Luzhou tersenyum manis, "Nanti kuberitahu guna struktur itu."     

Sarot kemudian menelan ludah, "Jadi, maksudmu, makalah Profesor Stanley…"     

"Mungkin sekarang mereka sedang menggeliat-geliat, seperti siput yang dibubuhi garam." Luzhou tertawa, "Aku sudah mengira akan begini."     

Kejadian serupa bukanlah hal yang aneh.     

Dan kejadian ini mungkin tidak akan menjadi masalah penipuan akademik, hanya masalah kesalahan wajar walaupun memang salah.     

Luzhou menebak bahwa sepertinya untuk membalap mereka, Profesor Stanley melakukan modifikasi data, semua demi menerbitkan makalah lebih dulu dari mereka. Data itu tidak benar-benar palsu, melainkan 'sedikit tidak bisa dipercaya'.     

Jadi, menurut model matematika pada diameter pori dan luas permukaan, memang struktur molekul tersebut bisa mempengaruhi difusi polisulfida dan menekan shuttle effect. Hal ini juga terbuktikan dalam eksperimen Profesor Stanley.     

Namun…     

Dalam kenyataan, performa material itu bisa dibilang kalah dengan HCS-1…     

Setelah mendengar hal itu, Sarot hanya bisa menganga dengan heran.     

Siapa sebenarnya Luzhou ini?     

Hebat sekali…     

Ia mengira Luzhou telah terpojok dan kalah, namun ternyata…     

Dari sudut pandang Sarot, Luzhou sudah menyiapkan segalanya dari awal.     

Termasuk Ricardo yang mencuri data, semua pekerja institusi, dan pihak-pihak yang terlibat… Mereka semua seperti aktor, sementara Luzhou adalah sutradara mereka dalam rangkaian kejadian ini.     

Jika Luzhou tidak memberitahunya, Sarot pun pasti masih mengira Luzhou sudah kalah.     

Sebenarnya sih, kenyataannya tidak serumit dan sehebat itu…     

Sayangnya, walaupun Luzhou menjelaskan semuanya dengan jujur, mungkin Sarot tidak akan percaya…     

"Iya. Sudahlah, akhiri saja tuntutan kepada Ricardo itu." Luzhou berkata, "Urusan ini sudah selesai, dan dia sudah membantu kita."     

'Membantu' mungkin sedikit hiperbola, namun setidaknya, kelakuan Ricardo telah membuat persaingan antara Institusi Sains Material Jinling dan pihak lain menjadi sedikit lebih ringan.     

Ditambah lagi karena kejadian itu membantu Luzhou untuk menyelesaikan misi-nya, ia malas terlalu mengejar hal itu.     

Awalnya, Luzhou mengira Sarot akan ragu, namun tak disangka…     

"Baiklah, Bos!"     

Kemudian, ia menimpali.     

"Strategi yang hebat!"     

Luzhou tampak bingung melihatnya.     

Strategi?     

Strategi seperti apa?     

Apa sekedar perasaannya saja, atau…     

Sepertinya Sarot salah paham?     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.