Kaisar Dewa

Secercah Harapan



Secercah Harapan

0Semua Beast King sedang merasa terkejut, tapi akhirnya mereka tertawa dan menatap Zhang Ruochen, seperti sedang menatap orang bodoh. Apa dia tidak tahu siapa Sky-swallowing Demonic Dragon?     

Dia ingin menggunakan nyawa binatang buas untuk bernegosiasi dengan Sky-swallowing Demonic Dragon?     

Para pertapa manusia di dalam formasi pertahanan kota sedang merasa sedikit kecewa. Mereka mengira bahwa bala bantuan yang kuat telah datang, tetapi sebaliknya, hanya satu orang yang datang. Tidak peduli seberapa kuat orang itu, bagaimana mungkin ia bisa membalikkan keadaan?     

Bahkan jika pertapa itu adalah Master Lidi atau Xue Wuye, para pertapa di peringkat lima besar Ranking Setengah-Biksu, tapi apa mereka mampu mengubah keadaan?     

"Kau belum pantas bernegosiasi denganku."     

Sky-swallowing Demonic Dragon bahkan tidak pernah mempedulikan Zhang Ruochen. Tapi, bagaimana jika dia berhasil membunuh dua ekor Lion Camel Beast?     

Secara natural, para pertapa manusia sangat lemah. Sebaliknya, Sky-swallowing Demonic Dragon cukup kuat dan memiliki standar yang sangat tinggi. Hanya mereka yang berada di Ranking Setengah-Biksu yang pantas bicara dengannya.     

Roar!     

Seekor Golden Scorpion Beast King meraung, dan memuntahkan gelombang suara yang memekakkan telinga. Kemudian, ia melepaskan bayangan binatang hitam setinggi 370 kaki dan langsung menerjang ke arah Zhang Ruochen.     

Yang pasti, manusia ini harus segera dibunuh agar tidak buang-buang waktu.     

Golden Scorpion Beast King berasal dari ras kuno dan berada di peringkat ke-56 Ranking Setengah-Biksu. Bahkan ia lebih kuat daripada Putri Li Putih. Meski itu hanyalah gelombang suara, namun itu sudah sangat destruktif.     

Bayangan binatang hitam dan angin kencang segera menghancurkan gedung-gedung di antara dirinya dan Zhang Ruochen. Bayangan itu terbang cepat ke arah Zhang Ruochen.     

Lelaki itu masih berdiam diri di tempatnya dan langsung menuding ke depan. Ribuan pedang Chi pun segera terhubung dan membentuk pedang sepanjang 120 kaki.     

Whoosh-     

Cahaya pedang segera menukik dan membelah bayangan hitam yang terbentuk dari gelombang suara. Bayangan itu pun langsung menghilang.     

Selanjutnya, ekor Golden Scorpion Beast King mulai diayunkan ke arah Zhang Ruochen. Terdapat duri di ekornya, yang bahkan lebih tajam dari pedang saint. Ekor itu melewati altar batu besar dan langsung membelahnya menjadi dua.     

Golden Scorpion Beast King memiliki kekuatan yang tak terbatas. Ekor kalajengking emas juga merupakan senjata yang sangat kuat. Binatang itu telah membunuh lebih dari 100 Setengah-Biksu manusia dengan trik ini.     

Zhang Ruochen tidak melarikan diri. Dia membuka tangannya dan mulai mencengkram udara. Pedang Kuno Abyss terbang kembali ke arahnya. Zhang Ruochen meraih pedang dan langsung menebas ke arah depan, sambil melepaskan Fire-Thunder Lightning Sword Technique.     

"Dunia Guntur Surgawi."     

Cahaya panjang pedang hitam melonjak keluar dari ujung Pedang Kuno Abyss. Pedang itu membentur ekor kalajengking emas dengan kekuatan petir dan guntur.     

Boom!     

Zhang Ruochen terhempas lebih dari 200 kaki sebelum berhasil menyeimbangkan diri. Tangan kanannya yang memegang pedang terasa sangat sakit. Sekujur lengannya pun mulai mati rasa.     

"Tidak heran kenapa dia berada di peringkat 56 Ranking Setengah-Biksu," pikir Zhang Ruochen. "Seharusnya aku tidak meremehkannya."     

Setelah mengalirkan Chi Suci dengan cepat, maka rasa sakit dan mati rasa di lengan kanannya pun segera menghilang.     

Golden Scorpion Beast King juga bernasib sama. Sebuah luka selebar sepuluh kaki terbuka di ekornya. Pedang itu berhasil menembus cangkang emas dan membuatnya berdarah.     

Perlu diketahui, sebelum Golden Scorpion Beast King terkenal, maka cuma Chi Wansui, salah satu dari sembilan ahli waris, yang dapat menembus cangkangnya dan membuatnya berdarah.     

Chi Wansui adalah sosok mengerikan, dan berada di peringkat sembilan di Ranking Setengah-Biksu. Bahkan, pria itu harus menggunakan Heir Stamp untuk membuatnya berdarah.     

Semua Beast King yang hadir tahu seberapa kuat pertahanan Golden Scorpion Beast King. Jadi, siapa pun yang mampu menembus pertahanannya pasti merupakan sosok tangguh dan berbahaya.     

Beberapa Raja Beast mulai bergerak. Beberapa pergi ke kanan Zhang Ruochen atau terbang ke kiri atas, sementara yang lain memotong jalan keluarnya. Mereka sangat serius, seolah sedang menghadapi musuh yang hebat. Mereka memperlakukan lelaki ini seperti ketika berhadapan dengan dua orang ahli waris.     

Sky-swallowing Demonic Dragon membalikkan tubuhnya. Kemudian, ia mulai mempelajari Zhang Ruochen dengan cermat, sebelum akhirnya mulai menganggapnya serius. "Sekarang, kau sudah pantas menyebutkan namamu!"     

Zhang Ruochen memindai sekeliling. Setidaknya, ada delapan Beast King dalam jarak 200 kaki darinya. Bahkan beberapa Biksu di level rendah akan memilih untuk melarikan diri dalam situasi seperti ini. Sebab, delapan ekor Beast King telah mampu membunuh sosok Biksu.     

Meski begitu, Zhang Ruochen sama sekali tidak takut. Lalu, sambil menatap lurus ke Sky-swallowing Demonic Dragon, maka ia berkata, "Zhang Ruochen."     

Sky-swallowing Demonic Dragon pasti sudah pernah mendengar nama ini. Kemudian, setelah mendengar namanya, maka kedua matanya langsung membara, "Sang Keturunan Ruang dan Waktu?"     

"Kurasa begitu!" kata Zhang Ruochen.     

Mendengar itu, maka para pertapa manusia di lapangan langsung merasa terkejut. Mereka tidak menyangka bahwa pemuda yang menyusuri Kota Yingsha sendirian adalah sang Keturunan Ruang dan Waktu yang terkenal itu, Zhang Ruochen.     

Beberapa Setengah-Biksu dari Menteri Peperangan tidak habis pikir. "Zhang Ruochen benar-benar rela mempertaruhkan nyawa demi menyelamatkan kita?"     

"Setiap orang selalu memiliki kesalahpahaman tentang Zhang Ruochen," kata Beigong Lan. "Permaisuri ingin menangkapnya dan membuatnya terlihat seperti penjahat yang mengerikan. Tapi dia bukan orang yang kejam. Sebaliknya, dia melakukan banyak hal yang mengesankan."     

Sebelumnya, berita telah menyebar bahwa Lin Yue dari Sekte Yin Yang adalah Zhang Ruochen. Lin Yue pernah membantu Beigong Lan sebelumnya, sehingga wanita itu punya kesan tersendiri terhadap Zhang Ruochen.     

Pada saat itu, ia sadar bahwa dirinya dan Zhang Ruochen sama-sama jenis dari Akademi Saint Pasar Bela Diri. Seandainya sang Permaisuri tidak mengeluarkan perintah penangkapan itu, maka Zhang Ruochen tidak akan pernah pergi dari Akademi.     

Setelah latar belakang Zhang Ruochen mulai terungkap, banyak pertapa yang langsung memberikan kesan positif kepadanya.     

Kota Yingsha sudah jatuh, tetapi Zhang Ruochen masih berani masuk. Keberanian dan rasa setia kawan ini benar-benar membuat para pertapa manusia merasa kagum.     

Sky-swallowing Demonic Dragon telah mampu memindai kultivasinya. "Kau memiliki potensi besar dan bisa menjadi lawan yang baik. Namun, kau benar-benar tidak menghargai nyawamu sendiri. Kau hanya seorang pertapa di level tujuh dan sudah berani muncul di hadapanku?"     

"Sejak aku berani datang kemari, maka aku juga dapat dengan mudah pergi dari sini."     

Zhang Ruochen masih bersikap tenang. Dia melambaikan lengan bajunya dan ruang di sekitarnya langsung terdistorsi. Selanjutnya, tiga sosok berjalan keluar dari balik ruang tersebut. Mereka adalah tiga tokoh teratas dari Nine Cat Li - Putri Li Putih dan dua tetua berambut putih.     

Sky-swallowing Demonic Dragon langsung menatap Putri Li, dan langsung memalingkan mukanya. Kemudian, ia mendengus dingin. "Rupanya kau benar-benar berhasil menangkap Putri Li. Itu mengesankan."     

"Jadi, aku hendak menukar nyawa Putri Putih Li dengan semua manusia Kota Yingsha," kata Zhang Ruochen. "Bagaimana menurutmu?"     

Semua Raja Binatang yang hadir tahu tentang hubungan dekat antara Sky-swallowing Demonic Dragon dan Putri Li. Jadi, mereka mungkin akan bersepakat.     

Sebenarnya, manusia ini telah menculik Putri Li untuk mengancam Sky-swallowing Demonic Dragon. Dia bukan pria pemberani yang ceroboh.     

Jadi, apa Sky-swallowing Demonic Dragon akan menghancurkan pemuda itu karena merasa geram? atau ia akan membebaskan semua manusia di Kota Yingsha? Yang jelas, tidak ada yang tahu apa yang akan dilakukan oleh sang naga.     

Chi Demonic memancar darinya, lalu menebal dan membuat setengah Kota Yingsha menjadi gelap. Kali ini, Sky-swallowing Demonic Dragon benar-benar sangat marah.     

"Apa kau tidak tahu bahwa naga memiliki timbangan terbalik yang terhubung ke hati kita?" erang Sky-swallowing Demonic Dragon. "Putri Li adalah kelemahanku. Berani-beraninya kau menyentuhnya?"     

Zhang Ruochen berdiri di tanah. Sambil melipat tangan di belakang punggungnya, ia mendongak. "Jadi bagaimana kalau aku menyentuhnya?"     

Sky-swallowing Demonic Dragon berpaling dan berubah menjadi bentuk aslinya. Seekor naga hitam, dengan panjang mencapai puluhan mil, tiba-tiba muncul di udara. Kepala naga besar menatap Zhang Ruochen.     

"Aku akan mengatakan dua hal. Pertama, tidak peduli apa yang terjadi hari ini, setiap manusia di Kota Yingsha akan mati. Kedua, kau akan dihukum dengan kejam. Aku akan memastikan bahwa kau memohon-mohon untuk dibunuh."     

Zhang Ruochen mengerutkan alisnya. Lelaki itu tidak mengira bila Sky-swallowing Demonic Dragon akan bersikap keras kepala. Bahkan Putri Li masih tidak mampu mengubah keputusannya.     

"Sebenarnya, kita bisa bernegosiasi dengan cara lain," kata Zhang Ruochen.     

"Katakan saja," kata sang naga.     

"Kita akan melangkah mundur. Selama semua Beast King di Kota Yingsha mundur sampai 10.000 mil jauhnya, maka aku akan mengembalikan Putri Li kepadamu. Bagaimana?"     

Sang naga benar-benar paham dengan apa yang dimaksud oleh Zhang Ruochen. Sebab, sang Keturunan Ruang dan Waktu ingin mengulur waktu untuk para manusia, agar mereka dapat bertahan hidup.     

Selama semua Raja Beast mundur, maka binatang buas yang tersisa tidak akan bisa menghentikan manusia. Tentu saja, 10.000 mil bukanlah jarak yang jauh bagi Raja Beast. Mereka hanya membutuhkan waktu satu jam untuk bergegas kembali.     

Selama manusia bisa menembus pengepungan sebelum para Beast King kembali, maka mereka akan mampu bertahan. Jika mereka tidak bisa keluar dalam satu jam, maka mereka akan mati.     

"Ada terlalu banyak binatang buas di Kota Yingsha," pikir Sky-swallowing Demonic Dragon. Manusia tidak akan bisa selamat dalam satu jam ke depan.     

Setelah meyakini bahwa mereka tidak bisa melarikan diri, maka naga itu terkekeh, "Syaratmu tidak terlalu buruk."     

"Jadi kau setuju?" Zhang Ruochen tersenyum.     

"Ya!"     

Selain Sky-swallowing Demonic Dragon, masih ada 18 Beast King di kota tersebut. Zhang Ruochen membawa Putri Li keluar dari Kota Yingsha.     

Sky-swallowing Demonic Dragon mengikuti mereka sepanjang waktu, sehingga Zhang Ruochen tidak bisa melarikan diri.     

18 Beast King tidak terbang dan bergegas sampai Zhang Ruochen dan Sky-swallowing Demonic Dragon berada pada jarak 10.000 mil jauhnya.     

Setelah semua Beast King mundur, maka para petapa manusia dari Kota Yingsha mulai melawan para binatang buas lain dengan sekuat tenaga.     

"Bunuh. Bunuh mereka!"     

"Zhang Ruochen telah mempertaruhkan nyawa untuk memberikan waktu selama satu jam kepada kita. Kita tidak boleh menyia-nyiakan pengorbanannya!"     

Para pertapa manusia percaya bahwa Zhang Ruochen pasti akan mati. Apalagi, lelaki itu sedang berhadapan dengan 19 Beast King sendirian. Jadi, lelaki itu tidak mungkin selamat.     

Mereka akan mati hari ini, tetapi Zhang Ruochen telah mempertaruhkan nyawanya sendiri demi membalikkan keadaan. Lelaki itu mempertaruhkan nyawa agar mereka bisa bertahan hidup. Sehingga, kebanyakan di antara mereka mulai terharu.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.