Tidak Mudah Menjadi Pria Setelah Bepergian Ke Masa Depan

Menjadi Teman?



Menjadi Teman?

0Dengan memutar tubuhnya, Luo Lang berada di kursi depan. Ia menarik informasi yang dimasukkan orang itu sebelumnya, mencoba mengubah tujuan mereka, tetapi mendapati bahwa tujuan itu telah dikunci oleh orang itu, tanpa ada cara mengubahnya.     

Tentu saja, ini hanyalah tindakan yang akan bekerja pada kadet biasa seperti Luo Lang yang bukan dalam spesialisasi peretas. Seorang peretas yang kompeten masih akan bisa memecahkan kunci yang relatif dasar ini, tetapi sayangnya, Luo Lang tidak memiliki keahlian di bidang ini. Dia hanya bisa mengawasi tanpa daya saat mobil layang itu terbang ke arah tujuan yang diatur senior itu, sangat frustrasi.     

Luo Lang memahami bahwa untuk menghentikan rute perjalanan itu mustahil, kecuali ia menggunakan cara kekerasan untuk menghancurkan mobil layang itu … tetapi, karena sangat rasional, ia menolak ide ini, karena mobil layang itu terbang dengan sangat cepat pada ketinggian lebih dari 100 meter. Saat mobil itu hancur, ia akan jatuh bersama dengan mobil itu. Pada ketinggian ini, tidak peduli seberapa percaya dirinya Luo Lang, ia tidak dapat menjamin ia akan bisa mendarat dengan selamat. Jika semuanya tidak berhasil, ia mungkin akan sekali lagi terluka parah.     

Luo Lang benar-benar tidak ingin berakhir di tangan Li Shiyu lagi. Meskipun Li Shiyu benar-benar memiliki keterampilan yang unggul dalam pengobatan, metode-metodenya untuk menyiksa orang juga sangat ahli. Yang paling penting, 'demi kebaikanmu' itu jika dikatakan dengan manis — kau benar-benar tak punya cara untuk menolak, dan kau bahkan harus dengan enggan berterima kasih untuk siksaan itu ….     

Selain itu, Luo Lang juga ingin tahu siapa lawannya. Seorang musuh yang tidak dikenal sering kali merupakan jenis musuh yang paling menakutkan dan merepotkan. JIka ia bisa menemukan informasi mengenai lawan, itu tentu akan sangat membantu Resimen Kadet Baru. Lebih penting lagi, Luo Lang juga takut bahwa jika ia melarikan diri kali ini, lawan mungkin akan mengalihkan pandangan mereka ke anggota-anggota lain Resimen Kadet Baru. Selain Ling Lan, Qi Long, dan Wu Jiong, kekuatan Luo Lang jelas setingkat lebih tinggi dibandingkan dengan anggota lain, maka kesempatannya untuk melarikan diri juga lebih baik daripada anggota lain. Untuk alasan ini, Luo Lang memutuskan untuk memberanikan diri ke sarang lawan untuk mencari tahu identitas lawan.     

Setelah membuat keputusan, Luo Lang tidak lagi mengkhawatirkan dirinya dengan mobil layang itu. Ia mengikat senior berseragam biru yang pingsan di sampingnya itu dengan menggunakan sabuk orang itu — metode ikatan tentu saja metode yang diajarkan Ling Lan — dan kemudian melempar orang itu ke kursi belakang. Kemudian, ia menatap ke depan dengan ekspresi muram, diam-diam mencoba mengingat jalur mobil layang itu.     

Mobil layang itu bergerak dengan sangat cepat. Dalam waktu kurang dari 20 menit, mobil layang itu mulai melambat dari kecepatan awalnya yang cepat. Luo Lang menyiagakan kewaspadaannya, karena ia tahu ia akan tiba di tujuan yang telah diatur lawan — musuh akan menyerangnya.     

Meskipun perjalanan itu memakan waktu kurang dari 20 menit, dengan kecepatan mobil layang itu, mereka kemungkinan sudah berjalan lebih dari beberapa ratus kilometer, sudah sangat jauh dari Pusat Penelitian Medis Militer. Sekelilingnya sangat asing bagi Luo Lang — pegunungan yang menjulang dan hutan lebat ada di sekelilingnya. Selain raungan hewan liar yang tidak dikenal, keadaan di sekitarnya begitu senyap sehingga agak menakutkan. Luo Lang menggunakan superkomputer optikal mobil layang itu untuk memperbesar lingkungan itu, dan mendapati bahwa selain pegunungan dan pepohonan, hanya ada lebih banyak pegunungan dan pepohonan, tidak ada tanda-tanda kehadiran manusia sama sekali.     

Alis Luo Lang mulai mengerut rapat — awalnya ia mengira bahwa mobil layang itu akan membawa mereka langsung ke kamp utama lawan, atau mungkin sebuah pos sementara.     

Mobil layang itu semakin melambat, bahkan saat ketinggiannya perlahan menurun. Pada akhirnya, mobil layang itu bermanuver ke dalam sebuah ngarai yang sempit, dan setelah melaluinya, Luo Lang disambut dengan pemandangan hamparan rumput hijau berukuran rata-rata. Hamparan rumput itu subur dan hijau, dengan bunga-bunga kecil berbagai warna yang tak terhitung jumlahnya menghiasi lembaran hijau ini, memberi rasa keindahan yang luar biasa pada pengamat.     

Di tepian hamparan hijau itu adalah lautan pepohonan. Luo Lang dapat mendengar suara gemercik sungai dari pepohonan itu, menyebabkan semuanya tampak semakin indah dan harmonis. Pemandangan ini membuat kewaspadaan Luo Lang yang sangat tinggi mereda sedikit, tetapi hanya sepersekian detik — Luo Lang dengan cepat meningkatkan kewaspadaannya sekali lagi, tidak lagi berlama-lama menikmati pemandangan hamparan hijau yang indah itu. Sebaliknya, ia memperhatikan gerakan mobil layang di bawahnya.     

Mobil layang itu perlahan bergerak ke hamparan hijau itu dan mulai turun hingga mendarat sepenuhnya. Setelah itu, mobil layang itu mengeluarkan suara mekanis, "Anda telah tiba di tujuan. Silakan turun."     

Mengikuti pengumuman ini, pintu-pintu mobil itu mengayun terbuka. Luo Lang tidak memilih untuk turun, melainkan menyalakan kecerdasan buatan lagi, mencoba untuk melihat jika ia dapat memasukkan alamat baru. Di tempat yang sangat asing ini, tindakan pertama Luo Lang adalah mencoba menerapkan Rencana B — ia ingin mengaturnya agar mobil layang itu akan otomatis membawanya dari tempat ini kembali ke asrama setelah menunggu selama 10 menit.     

Tetapi dengan cepat, Luo Lang mendapati bahwa ia telah gagal. Orang itu telah memikirkan kemungkinan ini, dan telah memprogram kecerdasan buatan itu untuk mematikan diri saat mobil layang itu tiba di tujuan, menggantinya menjadi mode parkir. Kecerdasan buatan itu tidak mau menerima instruksi baru dari Luo Lang, jadi Luo Lang benar-benar tak punya pilihan selain tetap berada di tempat itu.     

Melihat hal ini, Luo Lang mau tak mau menggigil karena perhatian lawan yang rinci. Harus diketahui bahwa mobil-mobil layang akademi militer tidak akan pernah mematikan mesinnya. Mobil-mobil ini didukung oleh daya fotonik — entah itu cahaya matahari atau cahaya bintang, semuanya dapat memberikan daya pada mobil layang itu. Oleh karena itu, mobil-mobil layang itu secara teoretis dapat terus berkendara selamanya, kecuali ada masalah mekanis lain yang terjadi atau pemrograman kecerdasan buatan tidak berfungsi.     

Luo Lang tahu bahwa situasi ini sekarang berarti bahwa lawan tentu memiliki seorang peretas tingkat tinggi di pihak mereka, orang yang mampu memodifikasi sistem operasi kecerdasan buatan mobil layang, sehingga memaksa mobil itu mematikan mesin secara otomatis saat tiba di tujuannya.     

Pengaturan musuh ini memaksa Luo Lang untuk tetap berada di sini, karena tidak ada apa-apa di sekitar sini — tidak ada rumah-rumah desa, tidak ada toko-toko, tidak ada halte mobil layang … dengan kata lain, setelah seseorang tiba di sini, selain menggunakan mobil layang yang membawa mereka kemari untuk pulang, mereka tak akan bisa memanggil mobil layang baru untuk menjemput mereka, kecuali mereka menggunakan komunikator mereka untuk meminta bantuan dari kerangka utama akademi ….     

Luo Lang nyaris yakin bahwa komunikatornya tidak akan bisa menghubungi dunia luar sekarang. Lawan telah merencanakan segalanya dengan sangat teliti, jadi tidak mungkin mereka akan melewatkan lubang besar semacam itu dalam rencana mereka.     

Benar saja, saat ia melirik ke komunikatornya, komunikatornya menampilkan tanda peringatan yang menyatakan 'sinyal terganggu, perangkat tak dapat dihubungi'. Siapa yang tahu berapa lama perangkatnya telah mengedipkan peringatan itu — perhatian Luo Lang telah ke tempat lain, karena itu ia baru memperhatikannya sekarang.     

Luo Lang tahu bahwa pertarungan yang keras pasti akan terjadi. Lawan telah mengatur jebakan yang rumit untuk menariknya kemari, mereka tidak hanya ingin bertemu dengannya untuk mengobrol. Ia mendesah diam-diam, turun dari mobil layang dengan kewaspadaan yang tinggi, melangkahkan kakinya pada rumput yang indah ini.     

Dengan punggungnya menghadap mobil layang, ia menyapu pandangannya ke sekeliling tiga sisi di hadapannya. Melihat tidak ada orang, ia mengerutkan kening dengan bingung ketika ia tiba-tiba mendengar suara mobil layang datang dari belakangnya. Luo Lang menolehkan kepalanya dengan cepat dan melihat tiga mobil layang terbang dengan cepat ke arahnya. Akhirnya, tiga mobil itu berputar untuk mengelilinginya sebelum perlahan turun untuk mendarat.     

Tak lama, 7 atau 8 orang turun dari tiga mobil layang itu. Orang yang memimpin mengenakan seragam putih yang rapi, dan ia tersenyum saat melihat Luo Lang. Sosoknya tinggi dan gagah, wajahnya luar biasa tampan — ia tentu memiliki sosok dan penampilan yang diimpikan oleh Luo Lang — tetapi matanya yang berbinar dan genit mengganggu Luo Lang. Entah mengapa mata itu tampak tidak cocok dengan penampilan keseluruhan orang itu, membuat nilainya berkurang dalam kesempurnaan penampilannya secara keseluruhan.     

Pemuda-pemuda lainnya semua berseragam biru. Mereka tampak berusia dua puluh tahun, tentu para kadet senior akademi militer; sulit untuk diketahui angkatan berapa asal mereka. Mereka berdiri di sekitar nyaris secara acak, tetapi masih menjaga Luo Lang sepenuhnya dalam lingkaran mereka.     

Luo Lang menatap kelompok itu dengan waspada. Perilaku pihak lawan membuatnya tahu bahwa orang-orang ini tentunya orang-orang yang telah menipunya untuk datang kemari. Kedua pihak saling menatap dalam diam selama 2 hingga 3 menit, tidak ada yang mengucapkan sepatah kata.     

Luo Lang mengatupkan giginya. Dari tampaknya, lawan tidak berencana untuk berbicara terlebih dahulu. Oleh karena itu, ia memutuskan untuk mengambil inisiatif. Melihat ke arah pemimpin kelompok ini, pemuda berseragam putih itu, yang pasti seorang dux dari entah spesialisasi apa, ia bertanya dengan dingin, "Apakah kau yang mengatur jebakan ini untuk membawaku kemari?"     

Pemuda berseragam putih itu tertawa dan menepukkan kedua tangannya, "Bingo! Sungguh cerdas!"     

"Membawaku kemari, kau ada urusan apa denganku? Aku kira, aku tak pernah melihatmu sebelumnya, jadi aku seharusnya tak pernah menyinggungmu entah bagaimana," Luo Lang berkata.     

Pemuda berseragam putih itu tertawa lagi dan berkata, "Haha, tentu saja tidak! Sebetulnya, aku hanya ingin menjadi temanmu."     

Luo Lang mendengus mendengar kata-kata ini, "Menjadi teman? Menggunakan metode yang menjijikkan semacam ini?"     

Pemuda berseragam putih itu mengerutkan kening, dan berkata dengan cemberut, "Mungkinkah Yong-guang tidak memberitahumu bahwa aku ingin membicarakan sesuatu denganmu?"     

"Menggunakan pesan teks untuk menipuku untuk pergi ke Pusat Penelitian Medis Militer, kemudian menggunakan alasan sebuah pemeriksaan di pusat pemeriksaan untuk menipuku naik ke mobil layang dan membawaku kemari dengan paksa. Menurutmu bagaimana?"     

Mendengar semua ini, pemuda berseragam putih itu berkata dengan putus asa, "Yong-guang salah mengerti maksudku! Aku hanya berkata bahwa aku sangat mengagumi penampilanmu pada pertarungan arena itu, benar-benar bisa mencapai kemenangan, mengalahkan lawan yang lebih kuat. Hal ini layak mendapat rasa hormatku. Aku sangat menghormati orang yang tangguh dan bersemangat gigih sepertimu. Jadi, aku mengatakan padanya jika aku punya peluang, aku ingin mengenalmu, mungkin menjadi seorang teman atau sesuatu …."     

Pada titik ini, pemuda berseragam putih itu mulai menggumam pada dirinya sendiri, "Yong-guang jelas mengatakan bahwa ia dapat membantuku melakukannya … bagaimana bisa menjadi seperti ini?" Sambil berkata, ia tiba-tiba mengangkat kepalanya dan bertanya pada Luo Lang, "Di mana Yong-guang? Biar aku tanyakan padanya apa yang sebenarnya terjadi? Aku jelas memintanya untuk mengundangmu kemari. Tempat ini adalah tempat favoritku. Aku kira kau mungkin akan menyukainya juga, karena itu aku mengatur untuk bertemu denganmu di sini."     

Ekspresi pemuda berseragam putih itu sungguh-sungguh, seolah-olah kebenarannya adalah seperti yang ia katakan. Dengan penjelasan itu, Luo Lang mulai ragu apakah segalanya benar seperti itu — apakah Yong-guang ini benar-benar telah membuat kesalahan?     

Namun kata-kata peringatan Bos Lan sangat cepat terdengar dalam benaknya. "Saat kau masih tidak yakin apakah seseorang itu teman atau lawan, kau harus waspada terhadap orang itu seolah-olah ia adalah musuh …."     

Hati Luo Lang mengepal, keringat dingin keluar di sepanjang punggungnya. Tanpa sadar, ia perlahan telah menurunkan kewaspadaannya. Ia tiba-tiba menatap tajam pada wajah pemuda berseragam putih yang tampak tulus itu, dan berkata dengan dingin, "Tidak perlu. Ia sanderaku sekarang. Mengapa kau tidak memberitahuku apa niatmu?"     

Tatapan waspada Luo Lang membuat bibir pemuda berseragam putih itu berkedut, pandangannya dengan cepat menjadi suram saat ia berkata, "Aku benar-benar tak mempunyai niat buruk." Setelah itu, ia menundukkan kepalanya dengan agak sedih.     

"Jika kau tak berniat buruk, maka bantu aku membuka pengaturan mobil layang ini. Sudah semakin larut, aku harus segera pulang sekarang," Luo Lang menjawab dengan dingin. Tidak peduli apa yang dikatakan orang itu, Luo Lang bertekad untuk tidak memercayainya. Siapa yang akan melakukan hal seaneh ini hanya untuk berteman? Hal ini sangat mencurigakan bagaimanapun ia melihatnya.     

Menyerah, pemuda berseragam putih itu berkata, "Baiklah, aku benar-benar tidak tahu bagaimana segalanya berakhir seperti ini. Semua ini dilakukan oleh Yong-guang. Kau harus membangunkan Yong-guang, dia seharusnya bisa menyelesaikan hal ini."     

Luo Lang melirik pemuda berseragam putih itu dengan seksama selama beberapa saat. Kemudian, tanpa mengalihkan pandangannya, tangannya menjangkau ke kursi belakang mobil layang di belakangnya, dan memukul orang yang bernama Yong-guang itu agar bangun.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.