Mahakarya Sang Pemenang

Izin Kerja Bagian 2



Izin Kerja Bagian 2

0Edward memutuskan untuk belajar dari AC Milan, mempelajari budaya "keluarga besar" mereka. Kalau memungkinkan, dia berharap dia bisa membawa kembali semua orang yang pernah bermain untuk Forest sebelum ini dan meminta mereka agar terus memberikan kontribusi terhadap Forest dari luar lapangan, baik itu sebagai seorang manajer, seorang perekrut ataupun di bidang administrasi.     

Tentu saja, memiliki rencana memang sangat bagus. Tapi, ada banyak faktor lain yang harus dipertimbangkan dalam pelaksanaannya. Mereka akan memulai dengan mengatur kebutuhan sehari-hari para pemain.     

※※※     

Setelah transfer Pepe dikonfirmasikan, tim Forest menyerahkan informasinya kepada Football Association Inggris untuk pencatatan dan pengajuan permohonan izin kerja.     

Sayangnya, mereka menerima dua berita buruk empat hari kemudian.     

FA Inggris menolak pengajuan permohonan izin kerja Pepe sebagai pemain yang baru dikontrak oleh Nottingham Forest. Alasannya sama seperti apa yang dikhawatirkan oleh Tang En sebelum ini: masalah kewarganegaraan Pepe.     

Menurut peraturan hukum di Portugal, selama individu yang mengajukan permohonan kewarganegaraan telah tinggal di Portugal selama enam tahun penuh, mereka akan bisa lolos dari serangkaian peninjauan dan memperoleh kewarganegaraan Portugal. Tapi, semua proses itu membutuhkan waktu. Berdasarkan prosedur yang diberlakukan oleh pemerintah Portugis, Pepe tidak punya harapan untuk mendapatkan kewarganegaraan itu sebelum bursa transfer musim panas ditutup.     

Jorges Mendes menjelaskan situasi ini kepada Tang En sambil meminta maaf melalui telepon. Kabar berita itu sama sekali tidak diduga oleh Mendes. Pada awalnya, dia mengira kalau dia akan bisa "mempercepat" pengajuan permohonan kewarganegaraan Pepe melalui pengaruhnya. Tapi tanpa diduga, pemerintahan Portugal berniat meninjau langsung dan mengeluarkan serangkaian "Undang-undang Kebangsaan" yang baru. Tinjauan terhadap permohonan kewarganegaraan Portugal untuk imigran asing telah diperketat hingga tak ada ruang untuk negosiasi; mereka harus melakukannya selangkah-demi-selangkah seperti yang disyaratkan oleh prosedur.     

Mendes dengan sopan mengatakan bahwa dia akan mencoba memikirkan cara lain, tapi Tang En sudah hilang harapan dalam masalah ini. Setelah menutup telepon, dia mengutuk. "Birokrasi k**arat."     

Dunn, yang sedang menonton rekaman video, membalikkan badan dan memberinya tatapan aneh. Tak menghiraukan Dunn, Tang En menundukkan kepalanya dan menelepon Edward Doughty.     

"Edward. Aku punya berita buruk. Apa kau mau mendengarnya?"     

Edward tertawa masam dari ujung yang lain. "Aku sudah tahu, Tony. FC Porto baru saja menelepon untuk memberi tahu kita. Kita harus membatalkan transfer atau menundanya ke waktu yang sama tahun depan. Bagaimana pendapatmu?"     

Dari semua pilihan, opsi kedua terdengar bagus; itu hanya penundaan satu tahun. Tapi, dilihat dari perspektif praktis, kedua opsi itu tidak bisa diterima. Tanpa mempertimbangkan dampak ganda yang ditimbulkan terhadap tim jika tiba-tiba mengumumkan penundaan transfer selama setahun, Forest akan pergi bertempur ke Liga Champions di musim depan. Di musim baru itu, dengan Hierro telah pensiun dan Tang En yang belum bisa mempercayai Matthew Upson, apa gunanya menunda seorang pemain yang hendak dimasukkannya ke dalam tim? Mereka harus melepaskan satu musim untuk menunggu satu orang saja?     

"Keduanya tidak bisa diterima." kata Tang En dengan tegas. "Transfer pemain harus dilakukan musim panas ini. Aku harus mendapatkan Pepe. Aku sudah memutuskan untuk menggunakan Klausul Bakat Luar Biasa agar Pepe bisa mendapatkan izin kerjanya."     

Dunn, yang mendengarkan pembicaraan itu, terkejut. Dia tahu apa artinya bagi Tang En untuk mengaktifkan Klausul Bakat Luar Biasa, yang hanya bisa digunakan satu kali dalam satu musim. Menggunakan klausa berharga itu untuk seorang bek? Apa Tang En sudah gila?     

Melalui telepon, Edward ternyata memiliki pemikiran yang sama dengan Dunn. Terkejut, dia berkata, "Apa kau sudah gila, Tony? Dia hanya bek belakang!"     

"Apa bek belakang tidak boleh menjadi jenius, Edward?" balas Tang En. "Kita bisa mencari pemain UE untuk posisi lain. Tapi untuk Pepe, kalau kita tidak mengambilnya sekarang, aku jamin kita akan menyesalinya. Selama kita memberinya kesempatan, membentuknya, dan mempercayainya, dia akan menjadi bek belakang kelas dunia! Saat itu, kita bisa mengumumkan dengan bangga bahwa bek kelas dunia itu berasal dari klub Nottingham Forest!"     

Ujung lain telepon itu hening. Dunn juga menunggu dengan tenang.     

Setelah beberapa waktu, suara Edward Doughty terdengar. "Baiklah, Tony. Kau punya hak penuh atas urusan-urusan tim. Kalau kau menganggap ini sepadan dengan hasilnya, maka lakukanlah."     

"Terima kasih, Edward." Tang En sadar kalau dia mungkin bersikap terlalu keras di hadapan ketua klub. Setelah mendapatkan hasil yang diinginkannya, dia mencoba untuk meyakinkan perasaan Edward. "Dalam kurun waktu dua tahun, aku yakin kau akan merasa sangat bahagia."     

Setelah mengakhiri panggilan telepon itu, Tang En melihat Dunn menatapnya.     

"Apa ada masalah?"     

"Kau yakin kalau orang Brasil itu akan menjadi bek belakang kelas dunia?" tanya Dunn.     

"Tidak, aku tidak yakin. Sama sekali tidak yakin." Tang En menjawab dengan gelengan kepalanya. "Aku hanya bertaruh. Peluang sukses dan gagal sama-sama 50%. Ini setengah-setengah." Itulah yang sebenarnya. Bahkan Tang En, yang telah bertransmigrasi, tidak bisa memastikan apakah pemain yang telah dikenalnya bisa tetap sukses di dunia ini. Kedatangannya telah, dalam sebagian besar kasus, menciptakan terlalu banyak variabel.     

"Aku tidak suka berjudi," kata Dunn, kembali menonton video-nya yang seolah tak pernah berakhir.     

Tang En mengangkat bahu di belakangnya. "Aku suka sensasi dari bertaruh." Kemudian, dia menundukkan kepalanya lagi untuk menghubungi agen Pepe, Jorges Mendes.     

"Tn. Mendes. Kami telah memutuskan untuk menggunakan Klausul Bakat Luar Biasa dalam permohonan izin kerja Pepe. Kami membutuhkan Anda untuk memberikan semua informasi yang Anda miliki tentang Pepe."     

Seperti dua orang lainnya, Mendes sangat terkejut. Dia sudah mendengar tentang dua saran yang diajukan oleh FC Porto. Bukankah orang yang normal akan memilih opsi kedua? Tapi kalau mereka bisa mencapai kesepakatan sekarang, dia akan senang sekali. Lagipula, tim Forest-lah yang harus menjalani kerepotan itu, bukan dia. Jadi, dia mengangguk dan berkata, "Tidak masalah. Kami memiliki semua informasi; bahkan selama dia bermain di Korintus Alagoano."     

Tang En merasa senang dengan sikap Mendes yang mau bekerjasama. "Terima kasih, Tn. Mendes. Selain itu, kalau memang mungkin, akan lebih baik lagi kalau Anda bisa menemukan seseorang yang memiliki pengaruh besar di kancah sepakbola untuk bersaksi tentang kemampuan Pepe. Dengan begitu, peluangnya untuk lolos akan jauh lebih besar."     

"Seseorang yang memiliki pengaruh besar?" tanya Mendes sambil merenung. "Ada seseorang yang kupikirkan. Baik dalam hal pengaruh, kemampuan ataupun kualifikasinya ... dia luar biasa."     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.