Singgasana Magis Arcana

Theater of Destruction



Theater of Destruction

0Melihat ke arah Heidi yang kesal, Lucien tersenyum. "Kenapa kau marah? Banyak arcanis dari bidang elemen membagikan opiniku. Kenapa aku harus menghabiskan waktuku dalam naskah yang tak bernilai? Hipotesis yang menggunakan hasil sebagai premis, sampai terbukti oleh eksperimen, hanya bisa digunakan sebagai referensi matematika dan metodologi. Apakah ada arcanis yang menulis bantahan?"     

Annick membalik-balik jurnal dan menggeleng. "Tidak satu pun dari lima arcanis agung menerbitkan naskah. Tapi Tuan Presiden dan Lord of Storm mendiskusikan aplikasi rumus transformasi dalam sistem Douglas di bawah bingkai referensi yang berbeda."     

"Tuan Presiden menerbitkan naskah?" Karena Lucien tidak mengulas, jadi dia pertama kali mendengarnya. Dia mengambil jurnal Arcana milik Annick dan mulai membaca.     

Douglas jelas menyadari naskah Oliver bulan lalu, tapi dia tak sekesal arcanis tingkat senior, karena naskah tersebut hanya memberikan penjelasan teoritis dan rumus transformasi. Tidak ada hasil eksperimen atau fenomena yang bisa membuktikan teori serta menjelaskan eksperimen kecepatan cahaya. Sebagai gantinya, Douglas lebih tertarik dalam rumus transformasi, karena rumus transformasi di masa lalu jadi tidak tepat setelah sistem elektromagnetik Brook diciptakan.     

Setelah membaca naskah Douglas, Lucien mengangguk. Itulah hal terbaik yang bisa Lucien harapkan. Setelah Tuan Presiden mempelajari bagian utama dari naskah, dengan pemahamannya terhadap sistem elektromagnetik, tak lama lagi dia pasti menyadari sesuatu dan mendapatkan pengetahuan awal. Dengan cara seperti itu barulah dia tak akan berhadapan dengan teori relativitas spesial tanpa persiapan psikis serta pengetahuan.     

Sembari Lucien membaca naskah dalam diam, Heidi bergumam, "Saya tahu Anda tidak mau merendahkan harga diri dengan mendiskusikan naskah spekulatif seperti itu, tapi para arcanis yang mendukung teori gelombang berpikir sebaliknya. Mereka yakin Anda telah terpukul oleh naskah itu dan menyadari kefanatikan Anda di masa lalu, makanya Anda mundur diam-diam dan tidak berargumen. Ini adalah pertanda teori gelombang akan kembali."     

'Kembali' yang dimaksud adalah apakah Ether, medium di mana gelombang disalurkan ke ruang hampa, ada atau tidak.     

Beberapa murid cukup menggebu-gebu terhadap pendukung teori gelombang yang memfitnah guru mereka. Kelihatannya lebih tak tertahankan daripada mereka yang difitnah.     

"Apa pendapat mereka pada efek fotolistrik dan eksperimen penghamburan Brook?" Lucien sedang membawa jurnal Arcana dan Sihir. Jelas, para arcanis yang mereka tahu dan sering berkomunikasi tak mungkin mempublikasikan naskah dalam dua jurnal tersebut.     

Setelah Lucien meledakkan banyak kepala dengan hipotesis kuantum cahaya dan memenangkan Medali Silver Moon, para arcanis yang keras kepala terhadap teori gelombang berpegang teguh pada eksperimen klasik dan menjauh dari Lucien karena ketakutan. Sebagai hasilnya, dia hanya bisa mengetahui perkembangan mereka lewat jurnal.     

Sprint mendengus. "Mereka bermaksud membangun model gelombang yang lebih rumit untuk menjelaskan efek fotolistrik dan eksperimen penghamburan, tapi itu hanya untuk diskusi dan tidak ada nilainya. Mereka nyaris tak lolos ulasan."     

"Lalu kenapa kau marah? Selain itu, bisakah teori partikel menjelaskan gambaran eksperimen klasik?" Lucien tersenyum, cukup terkesan dengan usaha para pendukung teori partikel. Namun, usaha mereka sudah ditakdirkan sia-sia karena kurangnya bimbingan teoritis.     

Heidi merasa sikap santai gurunya itu membingungkan. "Tapi mereka memfitnah Anda, 'kan?"     

"Mereka akan berhasil menamparku hanya ketika mereka menyajikan hasil eksperimen yang detail." Lucien memfokuskan perhatiannya pada kedua jurnal tersebut. Dia sadar setelah mengajukan hipotesis kuantum cahaya dan Tuan Brook membuktikannya, para pendukung teori partikel semakin banyak. Banyak arcanis mengubah pendapat dan meyakini bahwa cahaya bisa jadi sebuah partikel yang sangat aneh.     

Namun, karena eksperimen klasik masih tidak bisa dijelaskan dengan partikel, para pendukung teori gelombang tradisional, setelah sangat terkejut di awal, kembali menstabilkan diri. Di jurnal Arcana dan Sihir edisi baru, Joaquin, Pesor, Tina-Timos, dan arcanis tingkat senior lain mengutarakan pengakuannya terhadap naskah Oliver. Tapi mereka mengatakan dengan hati-hati kalau eksperimen harus dirancang berdasarkan teori demi membuktikannya, dan mereka tak harus percaya sampai teorinya terbukti. Itu adalah pelajaran bagus yang mereka dapatkan setelah naskah revolusioner Lucien berturut-turut.     

Berdasarkan pengalaman dari Bumi, Lucien tahu kalau perang antara Gelombang dan Partikel akan berlangsung lama dan melibatkan misteri tentang sifat dunia ini. Sehingga dia tidak merasa aneh sama sekali.     

Sikap gurunya menenangkan Heidi. Dia bertanya penasaran, "Apa naskah Anda untuk bulan ini, Tuan? Saya melihat Anda mengerjakannya."     

"Esai tentang analisis tensor. Sudah diterbitkan di jurnal Alam. Kau harus membacanya lain kali," balas Lucien tanpa mengangkat kepalanya.     

Annick, Katrina, dan murid lain tampak kacau. Sudah tiga tahun sejak jurnal Alam didirikan, dan perlahan jurnal tersebut dikenal sebagai 'jurnal paling musykil dalam sejarah'. Bahkan perkembangan arcanis yang mahir dalam matematika dan logika sering kali terlalu sulit memahami naskah-naskah yang ada di dalamnya. Rangkaian naskah yang dikerjakan gurunya dan Tuan Levski mengenai Geometri Evans adalah alat terbaik untuk membantu mereka tidur saat malam.     

Menyadari suasana hening, Lucien mengangkat kepalanya dan menatapnya dengan senyum samar. "Hanya dengan pengetahuan mendalam pada matematika dan logika, maka pembelajaran masa depan terhadap arcana dan sihir akan jadi lebih mudah. Apa kau mau dibentengi dalam aspek itu?"     

"Haha, Master, saya baru ingat punya eksperimen yang belum selesai. Saya pergi dulu. Santai saja baca naskahnya. Saya akan mencari Alfalia." Sembari tersenyum, Heidi berkata sambil berjalan mundur menuju pintu.     

Alfalia ditugaskan menjadi asistennya.     

Dengan Heidi sebagai contoh, alasan seperti eksperimen arcana dan analisis sihir serta konstruksi model, para murid lain menirunya. Hanya dalam 10 detik, hanya Annick orang yang tersisa di ruangan.     

Lucien menatap Annick, merasa aneh. "Kau tak punya eksperimen yang belum selesai? Atau kau ingin aku memberimu lebih banyak kuliah dalam matematika dan logika?"     

Annick menggaruk kepalanya dan menjawab pelan, "Master, rencana saya adalah membaca jurnal..."     

Lucien menurunkan pandangan, kemudian sadar kalau yang dipegangnya adalah jurnal Annick.     

Dia akhirnya bisa membaca dan mempelajari naskah setelah golem besi mengirimkan jurnalnya dari Dewan Ulasan. Lucien sadar, karena naskah Oliver terlalu menyilaukan, jurnal-jurnal dipenuhi dengan ulasan mengenai naskah Oliver. Artikel lain adalah pencapaian dalam bidang lain atau perkembangan sihir. Naskah heuristis yang diajukan Annick dan Sprint tentang kontradiksi antara penampilan teori siklotron dan penampilan nyata tidak mendapat perhatian sama sekali.     

Itu tidak akan bekerja. Lucien berpikir sesaat dan mengeluarkan selembar kertas. Mengambil pena, dia menulis, 'Masalahnya Ada pada Aplikasi Siklotron'.     

...     

Di dalam Theater of Destruction, bintang yang jatuh dan lenyap ada di mana-mana.     

Dalam kegelapan, akhir dunia yang mengerikan, cahaya menyebar dengan lembut, namun stabil. Tampaknya itu adalah simbol peradaban terakhir.     

Jika seseorang menghampirinya, mereka akan menemukan kalau kerlip tersebut berasal dari menara sihir tinggi yang penuh dengan hawa artistik. Setiap jendela terang karena cahaya.     

Di perpustakaan, Oliver, yang mantel sihirnya sudah berganti menjadi piyama, sedang memegang penanya dengan kuyu sembari menghisap pipa rokoknya, tak bisa menulis satu kata pun sejak tadi.     

Matanya dipenuhi dengan kefanatikan khas seniman. Dia tampak terpicu dan mendedikasikan seluruh perasaan di hatinya pada puisi cinta yang panjang.     

Mendadak, suara penjaga menara yang merdu terdengar. "Tuan, Tuan Presiden datang berkunjung."     

Oliver meletakkan penanya, mengernyitkan dahi. 'Penulis puisi' dan 'penggubah sandiwara' yang inspirasinya terganggu biasanya mudah marah. Dia mendorong kertas yang bertuliskan puisi cinta menuju tumpukan kertas di mejanya dengan kasar. Kemudian dia menarik napas dalam beberapa kali dan kembali menenangkan diri. Akhirnya, Oliver berdiri dan menyapa Douglas di pintu menara sihirnya. Dalam hal senioritas dan martabat, Douglas layak mendapatkan kehormatan penuhnya.     

Tak lama, Oliver mengajak Douglas ke perpustakaannya. Sembari mengusap alis, dia bertanya, "Tuan Presiden, apakah ada yang bisa saya bantu? Suasana hati saya tidak baik akhir-akhir ini dan ada hal mendesak yang harus saya selesaikan. Saya tidak akan pergi dari Allyn untuk sementara."     

Itu adalah penolakan tersirat akan perintah misi, yang mana juga sebuah hak istimewa seorang arcanis agung.     

Douglas tersenyum. "Kau bisa tinggal di Allyn dan terus melakukan penelitian. Tidak ada misi yang membutuhkan bantuanmu. Aku kemari hanya untuk mendiskusikan aplikasi rumus transformasi denganmu. Kau sudah melihat naskahku di jurnal Arcana hari ini?"     

Dia juga tahu akan perceraian Oliver baru-baru ini dan jelas tidak akan memberikan misi padanya.     

Oliver merasa lega. "Rumus transformasi? Saya akan mendiskusikannya dengan senang hati. Fernando dan saya punya banyak masalah yang tak terpecahkan."     

"Kau berdiskusi dengan Fernando?" Douglas merasa aneh.     

Menyadari kesalahannya, Oliver buru-buru menjelaskan, "Anda tahu kalau Fernando mahir dalam banyak bidang. Dia adalah rekan yang baik untuk berdiskusi. Saya bicara padanya sebelum menyerahkan naskah."     

Douglas mengangguk setuju lalu duduk di seberang Oliver. "Ayo diskusikan masalahnya."     

Merasa deskripsi lisan terlalu sulit dipahami, dia mengambil pena lain dan kertas, lalu akan menuliskan masalahnya di sana.     

Namun di atas kertas ada beberapa baris puisi yang indah dan penuh afeksi. Douglas menggeleng dan meminta maaf, "Apa aku mengganggu acara menulismu?"     

Sambil bicara, Oliver meletakkan puisi tersebut ke tempat asal dan mengambil kertas lain di bawahnya. Dia pikir naskah di bawahnya kosong.     

Masih dalam keadaan sedikit melamun, Oliver baru akan berkata jika kunjungan Douglas tidak dipermasalahkan, karena dia sudah punya inspirasi dan bisa melanjutkan pekerjaannya ketika suasana hatinya sudah membaik. Tapi mendadak, matanya membelalak dan berbalik bagaikan badai liar, lalu berteriak, "Jangan yang itu!"     

Douglas menghindari tangan Oliver secara insting dan menatap kertas di tangannya. Dia merasa aneh, yang kemudian melihat tulisan tangan judul di sana sangat familiar.     

'Elektrodinamika Pergerakan Badan dan Ekuasi Massa-energi'.     

Ekspresi Oliver langsung muram. Kehancuran dalam teater kosmik di luar sana tampak lebih mengerikan dan gelap.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.