Penyihir kegelapan di dunia magus

Abyssal Bone dan Orang-orang



Abyssal Bone dan Orang-orang

2Direktur Abyssal Bone Forest Academy yang sedang berdiri di depan banyak profesor mereka itu adalah seorang Magus perempuan. Ini telah melampaui semua perkiraan Leylin. Selain itu, Leylin merasa mengenal wajah Magus perempuan tersebut.     

Leylin hanya bisa mulai memeriksa wajah Magus itu dengan cermat. Direktur tersebut memiliki rambut panjang bergelombang berwarna pirang dan wajah yang terlihat seperti boneka. Mata terlihat seperti bintang. Tubuhnya yang kecil dengan sedikit lemak bayi yang masih tersisa di wajahnya tersebut membuat wanita yang warna kulitnya seputih salju itu terlihat menyenangkan dan menggemaskan. Kekuatan spiritual di puncak peringkat 2 yang telah dipadatkan dipancarkan dengan jelas dari tubuhnya.     

'Huh... Gelombang energi ini berbeda dengan gelombang energi para Magus biasa, dia pasti berasal dari sebuah cabang Magus kuno. Apakah dia cukup beruntung untuk mendapatkan suatu warisan kuno?'     

"Tuan Leylin!" Magus perempuan di hadapan Leylin itu membungkuk, suaranya yang menyenangkan itu terdengar seperti suara burung Kapudang, "Selamat datang kembali! Abyssal Bone Forest akan menjadi rumah anda untuk selamanya!"     

Terlihat jelas bahwa Magus perempuan itu sedang menunjukkan niat baiknya, dan suaranya segera membuat Leylin kembali memikirkan api unggun di kamp Acolyte. Leylin merasa mengingat Magus itu secara pribadi, tetapi penampilan Magus tersebut telah berubah secara drastis sehingga dia tidak lagi mengingat wajah aslinya.     

"Kamu adalah... Nyssa?" Leylin berbicara perlahan. Magus perempuan ini adalah orang yang telah ditipu oleh Mentornya. Orang yang telah berubah menjadi orang aneh menjijikkan karena sebuah percobaan yang gagal. Berbeda dengan 'Babi' yang sebelumnya disematkan sebagai nama julukannya, Nyssa yang sekarang adalah seorang pribadi yang cantik.     

"Ini saya. Terima kasih atas semua dukungan dan dorongan yang kamu berikan di masa lalu." Dada Nyssa bergerak naik turun, dia pasti memiliki banyak hal untuk dikatakan. Tak lama kemudian, dia mengarahkan pandangannya ke sekelilingnya, "Tuan Leylin bukan musuh kita. Kalian dapat kembali."     

"Saya mengerti." Gorila batu tersebut memberi hormat dan membawa para pasukan kerangka kembali ke tempat asalnya.     

"Semuanya, izinkan saya memperkenalkan kepada kalian. Ini adalah Leylin Farlier, kebanggaan abadi dari Abyssal Bone Forest Academy kita! Mari kita sambut dia dengan hangat." Nyssa berbicara dengan ketenangan seorang pemimpin kepada para profesor di belakangnya. Dia benar-benar berbeda dengan gadis rapuh dan lemah di masa lalu.     

"Dia adalah Leylin yang itu!" "Sang Toxic Sovereign King?" "Tidak, saya mendengar bahwa..."     

Tindakan yang sebelumnya Leylin lakukan telah membuatnya memiliki sebuah reputasi yang tidak ada duanya di Abyssal Bone Forest Academy. Dengan cepat orang-orang mulai berbisik pelan ketika namanya disebutkan. Beberapa dari mereka yang berperingkat cukup tinggi telah menerima beberapa informasi yang menyebabkan mereka semakin merendahkan diri mereka di hadapannya.     

Obrolan tersebut berhenti dengan satu lambaian tangan Nyssa. Tindakan sederhana ini memperlihatkan wewenangnya.     

Nyssa memperlihatkan sebuah senyum manis kepada Leylin, dan seolah menerangi seluruh pemakaman tersebut. "Saya tahu ada banyak hal yang ingin anda ketahui. Saya juga memiliki banyak hal yang ingin saya katakan, jadi sebaiknya kita lanjutkan pembicaraan ini di ruang tamu saya di bawah."     

"Mm," Leylin mengangguk. Setelah itu, dia memasuki bangunan bawah tanah yang merupakan tempat Abyssal Bone Forest Academy dengan dikawal oleh banyak Magus.     

Permukaan Abyssal Bone Forest Academy berupa sebuah pemakaman, tetapi memiliki sebuah bangunan bawah tanah yang sangat besar dan dapat menampung ribuan Magus serta orang-orang yang melakukan pekerjaan sampingan di dalam. Bangunan tersebut seperti sebuah sarang lebah yang rumit tapi dibangun dengan presisi.     

Di ruang tamu utama, Leylin meletakkan teh hitam di tangannya dan mendengarkan Nyssa yang sedang menceritakan tentang semua hal yang terjadi setelah mereka berpisah.     

"...Dan saya memperoleh warisan Sage itu dan berhasil menjadi seorang Magus resmi. Dua abad kemudian, saya mencapai peringkat 2 dan terpilih sebagai direktur Abyssal Bone Forest Academy." Nyssa menyelipkan rambutnya yang panjang itu di belakang telinganya.     

"Mm, selama ini kamu mengalami masa-masa yang sulit," Leylin memperhatikan gadis yang berada di depannya itu. Meskipun apa yang dikatakan oleh Nyssa terdengar sederhana, namun dia bisa membayangkan harga yang harus dibayar olehnya demi semua perubahan ini. Namun, Nyssa tidak bersedia untuk berbagi lebih banyak cerita dan dia tidak akan mengungkit peristiwa yang membuatnya sakit hati. Hal semacam itu tidak akan berguna baginya.     

"Aku pikir aku harus berurusan dengan beberapa pengganggu dan sampah di akademi, tapi sepertinya tidak terlalu banyak yang bisa kulakukan!" Leylin tertawa ketika dia berbicara terus terang.     

Tiga keluarga Magus telah mengatur segalanya ketika dia belajar di akademi tersebut, bahkan memilih direktur akademi itu. Leylin telah bertarung dengan Keluarga Lilytell yang merupakan salah satu dari tiga tersebut, dan tidak punya pilihan selain pergi. Meskipun kemudian dia memberi pukulan besar kepada keluarga itu, namun keadaan membuatnya tidak bisa benar-benar mencabut keluarga tersebut dari akademi.     

Namun, fakta bahwa Nyssa adalah direktur dan tak seorang pun dari Keluarga Lilytell mengganggu kedatangannya.     

"Aku sudah benar-benar mencabut Keluarga Lilytell, dan dua keluarga lainnya juga telah terpengaruh. Mereka tidak bisa lagi mencampuri urusan apapun yang terjadi di dalam akademi. Kalau dipikir-pikir, ini semua berkat anda. Jika anda tidak membunuh kakek yang berada di puncak peringkat 1 dan memiliki kesempatan mencapai peringkat 2 itu, maka keluarga tersebut tidak akan pernah mengalami ketidakseimbangan kekuatan. Karena hal itulah yang memicu terjadinya segala sesuatu…"     

Nyssa tersenyum saat dia melihat Leylin. Meskipun kata-katanya terasa ringan, namun pembantaian yang terjadi di balik peristiwa tersebut tidak perlu dijelaskan. Apapun situasinya, Abyssal Bone Forest Academy hanyalah sebuah organisasi berskala kecil dengan Siley sebagai Magus yang paling kuat yang hanya memiliki kekuatan seorang Magus peringkat 2 biasa. Namun, Nyssa berada di puncak peringkat 2, dan hal itu membuatnya mudah untuk mendorong Siley keluar dari singgasananya.     

"Karena Keluarga Lilytell telah benar-benar dihancurkan, maka aku tidak perlu repot-repot melakukannya sendiri..." Leylin tertawa, "Ada beberapa orang yang ingin kuketahui keberadaannya..."     

Ketika mendengar ini, mata Nyssa meredup, "Saya bisa menebak siapa yang ingin anda tanyakan. Rekan kita, Guricha, Dodoria, dan bahkan Jayden semuanya telah mati... Hanya kita berdua yang tersisa dari kelompok itu..."     

"Bahkan Jayden, dengan bakat peringkat 5nya..." Leylin menggelengkan kepalanya, dia terlihat muram. Namun, dia tidak akan pernah mengakui jika dia mengetahui alasan kematian Jayden.     

"Mentor Jayden, White Bone Dorotte, hilang selama melakukan perjalanan ke beberapa reruntuhan. Kabar yang beredar menyebutkan bahwa jejak hidupnya telah hilang, itu artinya hanya ada sedikit peluang untuk selamat..." Nyssa berbicara dengan tenang. Dia tidak banyak berurusan dengan Jayden atau Dorotte, dan kesedihannya atas kematian mereka tidak dapat dibandingkan dengan kesedihan yang dia rasakan ketika Guricha dan Dodoria meninggal.     

Sebenarnya, penelitian dan penelitian sihir dipenuhi dengan bahaya. Kedua Acolyte dari Pantai Selatan yang berhasil bertahan hidup dan bahkan mencapai hasil yang mempesona seperti itu merupakan hal yang cukup langka.     

"Mm... Bagaimana dengan mentorku, Profesor Kroft?" Tanya Leylin.     

"Profesor Kroft sang ahli Potioneering telah meninggal dengan tenang karena faktor usia seabad yang lalu. Makamnya berada tepat di belakang akademi, haruskah saya mengantar anda ke sana?" Leylin segera terdiam setelah mendengar kata-kata Nyssa tersebut, dan adegan-adegan ceramah Kroft muncul di dalam benaknya.     

Meskipun Leylin merasa sedikit sedih, namun dia tidak terkejut jika Kroft telah meninggal karena usia tua. Profesor itu hanyalah seorang Magus peringkat 1, dan meskipun dia mahir dalam bidang Potioneering, namun dia memiliki batas usia. Leylin tidak tahu sudah berapa lama Kroft hidup sebelum dia menjadi muridnya. Karena dia tidak naik ke peringkat 2, maka wajar saja jika dia mati karena usia tua.     

Kematian seperti itu sebenarnya dapat dianggap cukup bagus di Dunia Magus, dan hal tersebut tidak benar-benar membuat Leylin merasa sedih. Hal itu hanya membuatnya berpikir bahwa waktu memang merupakan musuh terbesar dari kehidupan. Kejadian ini hanya memperkuat tekadnya untuk mengejar keabadian.     

Leylin diam beberapa saat lagi sebelum suaranya terdengar, "Terima kasih banyak, Nyssa. Aku berencana untuk tinggal di sini untuk jangka waktu tertentu, dan ada beberapa orang lain yang keberadaannya ingin kutanyakan kepadamu. Neela, Bicky, dan Anna yang berasal dari Kota Extreme Night. Dia adalah orang yang pernah mengambil alih mansionku..." Leylin menyebutkan beberapa nama.     

"Baiklah, saya sudah mengingat nama mereka. Saya akan memberi anda jawaban dalam waktu seminggu," Jawab Nyssa cepat.     

"Terimakasih banyak. Sekarang aku ingin sendirian," Leylin berbaring di atas sofa sambil melambaikan tangannya seolah-olah dia sedang kelelahan.     

"Kalau begitu saya akan pergi." Meskipun Nyssa adalah tuan rumahnya, tetapi tampaknya dia benar-benar patuh kepada Leylin. Dia membungkuk sedikit sebelum mundur dengan hati-hati.     

...     

"Kroft Leslie..." Tulisan di batu nisan berwarna hitam berbintik-bintik tersebut telah pudar seiring berjalannya waktu, tetapi Leylin masih bisa membaca nama itu. Saat ini dia sedang berada di antara sejumlah besar makam; banyak batu nisan berwarna hitam dan salib terbalik yang memenuhi wilayah tersebut. Hal itu menyebabkan tempat tersebut terasa tidak menyenangkan dan dingin.     

Makam yang berada di depannya itu adalah milik mantan mentornya, Kroft.     

"Mentor... Aku kembali!" Kata Leylin, kata-kata itu muncul setelah keheningan yang sangat lama. Angin dingin terus bertiup, menyebabkan pohon-pohon berwarna hitam berdesir.     

"Profesor Kroft pergi dengan sangat damai, dan beliau tidak meninggalkan keturunan..." Nyssa berjalan mendekat, "Selain itu, saya sudah mendapat jawaban masalah yang anda tanyakan kepada saya..."     

"Katakan padaku." Suara Leylin terdengar tenang, tetapi suara itu hanya membuat Nyssa merinding. Seolah-olah dia telah bertemu dengan musuh alaminya.     

"Pertama adalah Neela. Dapat dipastikan bahwa dia telah meninggal 129 tahun yang lalu, dan keluarganya telah lenyap 67 tahun yang lalu karena sebuah kebocoran selama melakukan sebuah percobaan... Mereka dari yang datang dari Kota Extreme Night juga telah kembali untuk melaporkan, dan mengatakan bahwa Anna memang tinggal di sana selama jangka waktu tertentu, dan bahkan mengembangkan organisasi ke batas Kota Extreme Night. Dia adalah seorang wanita yang sangat cakap dan tidak pernah menikah. Dia kemudian meninggal sendirian karena usia tua. Organisasinya juga bubar setelah dia meninggal. Sedangkan untuk Bicky..."     

Nyssa melirik Leylin, "Dia... hilang..."     

"Hilang? Jelaskan maksudnya!" Leylin mengernyitkan alisnya.     

"Setelah anda menyelamatkannya dari Keluarga Tyler, dia pergi dan bepergian sendirian, sepertinya untuk mencari anda. Tidak ada yang tahu di mana dia berada..."     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.